Saturday, April 9, 2011

Sudahkah hari ini kita berprasangka baik kepada Allah SWT

Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh, 

Open Up Your Heart !

Berprasangka baik kepada Allah SWT. Kenapa ?

Coba rasakan pengalaman kita bila berprasangka buruk kepada seseorang, misal kekasih, pasangan hidup, teman, saudara, ortu, guru atau bos ? Kita tentu akan amat tersiksa. Kita selalu di buru oleh banyak kemungkinan jahat ini itu yang setiap saat dapat terjadi. Kita terpaksa selalu menyalakan alarm waspada.

berprasangka baik kepada Allah

Padahal dalam temuan psikologi, ada kelenjar dalam otak kita yang akan menguasai otak kita setiap kali kita merasa cemas. Bila itu terjadi, akal dan otak kita yang punya kemampuan sejuata gigabyte ini pun tidak bisa berfungsi dengan normal. Otak kita akan dikendalikan oleh bagian otak yang dinamakan otak reptilia atau batang otak. Bagian otak ini merupakan bagian yang mendasar dan sederhana sekali. Ia menjadi pengelola program saat gawat darurat. Para binatang konon hanya dikendalikan oleh batang otak ini. Begitu ada sinyal yang tidak oke, dia segera bereaksi !

Bayangkan bila kita bernasib sama seperti itu, jatuh menjadi sekelas binatang kan kita. Nggak Mau kan ?

Allah SWT mengatakan bahwa Dia adalah seperti yang dipersangkakan hamba - hamba-Nya. Ia juga mengatakan, " Bila hamba-Ku menyebut-Ku, maka aku menyebutnya. Bila dia berjalan kepada-Ku, maka Aku berlari menjemputnya."

Jadi betapa sangat baik dan care-nya Allah SWT kepada hamba - hamba-Nya, bukan ?

Kita tanya pada diri kita masing masing  Sudahkah hari ini kita berprasangka baik kepada Allah SWT ?


Sumber :

- Sulaiman, Tasirun. 2009. 40 Sms dari Rasulullah. Erlangga : Jakarta

Baca juga 40 SMS dari Rasulullah lainnya.

Ok. Semoga bermanfaat.

Wassalamu'alaikum warahmatullahi wabarakatuh.


Postingan / Artikel yang Serumpun



2 comments:

Anonymous said...

Insya Allah

prev dokunimus next dokunimus dokunimus home